Detail Tour
OBERAMMERGAU PASSION PLAY
OUR LADY OF LOURDES & LA SALETTE
OUR LADY OF LOURDES & LA SALETTE
28 Sept - 11 Okt 2020
Bersama : MGR. Hilarion Datus Lega
Bersama : MGR. Hilarion Datus Lega
Uskup Manokwari - Sorong
HARI 01/28 SEP : JAKARTA – BERLIN
Berkumpul di Bandara Soekarno – Hatta pada waktu yang telah ditentukan, untuk berangkat ziarah bersama Raptim Indonesia menuju ibukota Jerman, Berlin. Selamat berziarah
HARI 02/29 SEP : TIBA DI BERLIN
Selamat datang di Berlin, Anda akan diajak untuk berkeliling kota Berlin dengan mengunjungi Check Point Charlie yang merupakan salah satu pintu masuk perbatasan antara Jerman Barat dan Jerman Timur sebelum bersatu dan Tembok Berlin. Melewati Opera House, Brandenburg Gate, Reichstag (Gedung Parlemen), The Berliner Dome dan berkunjung ke Katedral St. Hedwig dengan bentuk bangunan neoklasik yang menyerupai Pantheon di Roma. (MM)
HARI 03/30 SEP : BERLIN – DRESDEN
Pagi ini melanjutkan perjalanan menuju kota Dresden, salah satu kota terindah di Jerman. Berkunjung ke Katedral Dresden (Hofkirche) dan berfoto di depan Opera Semper dan Istana Zwinger, Procession of Princes, Frauenkirche Dresden ( Gereja Our Lady ) yang menjadi landmark dari kota Dresden. Dan nikmati keindahan kota Dresden dari Bruhl Terrace di pinggir sungai Elbe. (MP/MS/MM)
HARI 04/01 OCT : DRESDEN– NUREMBERG
Dari kota Dresden, menuju kota Nuremberg yang terkenal dengan Christkindlesmarkt atau Pasar Natal terbesar di Jerman. Anda akan orientasi kota Nuremberg melewati Nuremberg Castle, mengunjungi alun-alun Hauptmarkt yang terletak di Kota Tua yang di kelilingi oleh tembok benteng abad pertengahan. Di sini Anda dapat melihat Schoener Brunnen atau Beautiful Fountain dengan ornamennya yang indah, Gereja St. Laurenz, Gereja St. Sebald dan Frauenkirche Nuremberg gereja yang di dedikasikan untuk Bunda Maria. (MP/MS/MM)
HARI 05/02 OCT : NUREMBERG – MUNICH
Santap pagi di hotel, lalu melanjutkan perjalanan menuju kota Munich dan city tour melewati Olympic Stadium, TV Tower dan BMW World. Lalu berkunjung ke Kota Tua untuk merasakan nuansa klasik dari kota Munich. Disini Anda dapat berkunjung / berfoto di depan Old Town Hall, New Town Hall, Frauenkirche dan Gereja St. Peter. (MP/MS/MM)
HARI 06/03 OCT : MUNICH – OBERAMMERGAU PASSION PLAY
Menyaksikan drama kolosal “Passion Play” di Oberammergau yang mengisahkan hari-hari terkahir Yesus memasuki masa kesengsaraan-Nya. Dimulai dari Minggu Palma, peristiwa penyaliban sampai kematian-Nya di kayu salib dan mencapai puncaknya pada waktu kebangkitan-Nya dari kematian. Peristiwa ini adalah wujud “Karya Penyelamatan dan Belas Kasih Allah” bagi umat manusia yang dikasihi-Nya. (MP/MS/MM)
HARI 07/04 OCT : OBERAMMERGAU – EINSIELDELN – LUCERNE
Santap pagi di hotel, lalu meninggalkan kota Oberammergau dengan penuh kenangan indah menuju Einsielden di Swiss dan berziarah ke Shrine of Our Lady of Einsielden di Biara Benedictine untuk melihat Black Madonna di dalam gereja dengan arsitektur bergaya barok dan Diorama Bethlehem dalam bentuk ukiran kayu yang sangat indah. Lalu melajutkan perjalanan menuju kota Lucerne dan nikmati keindahan kota Lucerne yang cantik di sore hari dari Chapel Bridge. (MP/MS/MM)
HARI 08/05 OCT : LUCERNE – LA SALETTE
Melanjutkan perjalanan menuju La Salette. La Salette adalah sebuah desa kecil di daerah pegunungan Alpen, Perancis dan menjadi salah satu tujuan ziarah bagi umat Katolik. Di tempat inilah Bunda Maria menampakan diri kepada dua orang anak, mereka adalah Maximin Guiraud dan Melanie Calvat saat sedang menggembalakan domba milik majikan mereka, pada 19 September 1846. (MP/MS/MM)
HARI 09/06 OCT : LA SALETTE – AVIGNON
Menuju Avignon, kota ini pernah menjadi pusat pemerintahan Gereja Katolik pada tahun 1309 sampai 1377, selama periode ini tujuh Paus secara berturut-turut tinggal dan memimpin umat Katolik dari kota ini. Anda akan berkunjung ke Palais des Papes (Istana Paus), Katedral Avignon dan berfoto di depan Pont Saint Benezet. (MP/MS/MM)
HARI 10/07 OCT : AVIGNON – LOURDES
Hari ini menuju Lourdes, kota kecil yang terletak di kaki pegunungan Pyrenees, di bagian selatan Perancis. Kota ini menjadi terkenal karena peristiwa “Penampakan Bunda Maria” kepada seorang gadis petani kecil, Bernadette Soubirous pada tahun 1858. Tiba di Lourdes, check in hotel dan santap malam lalu beristirahat. (MP/MS/MM)
HARI 11/08 OCT : LOURDES
Ziarah hari ini diawali dengan Misa Kudus di kapel, dilanjutkan dengan Mandi Air Suci Lourdes. Lalu Jalan Salib di Kalvari Lourdes dan acara bebas untuk berbelanja benda-benda rohani. Sore hari dapat mengikuti Sakramen Maha Kudus dan setelah santap malam mengikuti acara Prosesi Lilin bersama para peziarah dari seluruh dunia sambil berdoa Rosario dalam berbagai bahasa. (MP/MS/MM)
HARI 12/09 OCT : LOURDES – BARCELONA
Misa Kudus di salah satu kapel yang tersedia, lalu meninggalkan Lourdes dengan penuh berkat menuju kota Barcelona. Tiba di Barcelona anda akan city tour melewati Monument Christopher Colombus, Passeig de Gracia, serta Olympic Stadium yang terletak di puncak bukit Monjuich, (MP/MS/MM)
HARI 13/10 OCT : BARCELONA – MONTSERRAT – JAKARTA
Pagi hari menuju Montserrat, tempat Biara Benedictin berada di atas bukit karang yang sangat indah. Di tempat ini Santo Ignatius de Loyola pernah datang untuk membersihkan dosa-dosanya. Anda dapat berdoa dan menyalakan lilin di depan Bunda Maria (Black Madonna). Kembali ke Barcelona untuk mengunjungi Basilika Sagrada Familia, gereja dengan arsitektur yang sangat indah ini adalah hasil karya Antonio Gaudi yang belum selesai pembangunannya sampai saat ini. Sore hari diantar menuju bandara untuk penerbangan kembali ke Jakarta. (MP/MS)
HARI 14/11 OCT : TIBA DI JAKARTA
Hari ini tiba di Jakarta. Semoga Anda mendapat pengalaman rohani yang sangat berharga dalam perjalanan ziarah ini. Terima kasih atas partisipasi Anda bersama Raptim Indonesia, sampai jumpa di program ziarah kami lainnya. Tuhan memberkati.